Azka Corbuzier Bandingkan Otot dengan sang Ayah, Netizen: Belum Mirip Kalau Belum Botak
Saat ini Azka Corbuzier memang banyak mendapatkan sorotan setelah berhasil mengalahkan Vicky Prasetyo di ring tinju beberapa waktu lalu.
Banyak netizen yang merasa bahwa pertandingan tersebut hanyalah settingan. Namun, Azka kebingungan dengan berita tersebut pasalnya dirinya bahkan sempat membuat kaki Vicky cedera selama pertandingan.
Azka Corbuzier pun heran dengan banyaknya kabar settingan yang beredar termasuk dari pengacara Farhat Abbas.
Pada tayangan Youtube Tonight Show, putra Deddy Corbuzier ini mengutarakan semua pendapatnya mengenai pertandingan tinjunya dengan Vicky.
Menurut Azka, bagaimana pertandingan tersebut dianggap settingan padahal ia sempat meluncurkan serangan yang membuat sendi kaki Vicky Prasetyo bergeser. "Kalau dilihat om Vicky yang kakinya ini (geser) beneran," ujar Azka Corbuzier.
Baca Selengkapnya: Kocak! Azka Corbuzier Ngakak Bikin Sendi Kaki Vicky Geser saat Duel Tinju