eSports

SEA Games 2021: Gagal dapat Emas, Timnas Mobile Legends Indonesia Ajukan Banding

Sabtu, 21 Mei 2022 13:20 WIB
Penulis: Martini | Editor: Prio Hari Kristanto
© Garena Free Fire
Skuat Free Fire Indonesia, tim Rajawali meraih medali perak di SEA Games 2021. Copyright: © Garena Free Fire
Skuat Free Fire Indonesia, tim Rajawali meraih medali perak di SEA Games 2021.
Prestasi Esports Indonesia di SEA Games 2021

Capaian medali perak dari skuat Mobile Legends ini melanjutkan dominasi Timnas Esports Indonesia dalam mendulang medali di ajang multi-event SEA Games 2021.

Sebelumnya, tim Free Fire menyapu bersih medali emas dan perak sekaligus, dan atlet PUBG Mobile Solo, Alan Raynold Kumaseh secara dramatis menyabet medali perak. 

Dengan bertambahnya medali perak dari Mobile Legends, Timnas Esports Indonesia hingga saat ini sudah menyabet total satu medali emas dan tiga medali perak.

Timnas Esports Indonesia saat ini masih berjuang untuk merebut posisi terbaik di nomor PUBG Mobile beregu, dan akan bertanding di nomor Cross Fire.