In-depth

Punya Bikini Body Goals, Pesona Alana Blanchard sang Ratu Ombak yang Cantik Jelita

Rabu, 10 Agustus 2022 22:03 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Instagram@alanarblanchard
Sufer cantik asal Amerika Serikat, Alana Blanchard. Foto: Instagram@alanarblanchard. Copyright: © Instagram@alanarblanchard
Sufer cantik asal Amerika Serikat, Alana Blanchard. Foto: Instagram@alanarblanchard.

FOOTBALL265.COM - Mengenal lebih dekat Alana Blanchard, surfer cantik nan seksi yang berasal dari Hawaii, Amerika Serikat.

Olahraga surfing atau selancar memang tidak sepopuler sepak bola, bulutangkis, tenis, basket, bahkan balapan seperti MotoGP dan F1.

Akan tetapi, surfing memiliki pesona dan keunikannya sendiri sebagai olahraga air yang menantang dan pastinya keren.

Bagaimana tidak? Orang-orang yang menikmati olahraga ini bisa melihat aksi hebat para atlet meliuk-liuk dan menembus ombak dengan penuh keberanian.

Selain membutuhkan skill dan latihan sebagaimana olahraga pada umumnya, surfing juga mengusung nilai estetika tersendiri yang pastinya sangat memanjakan mata.

Apalagi ketika melihat ratu ombak yang cantik jelita macam Alana Blanchard. Surfer cantik ini adalah wanita asal Hawaii yang lahir pada 5 Maret 1990.

Ia memiliki dua saudara laki-laki bernama Byron dan Dorian. Selain surfing, pemilik nama lengkap Alana Rene Blanchard ini juga sangat mencintai binatang dan seorang vegan.

Surfer dan Model

Diajari langsung oleh sang ayah, ia pertama kali menjajal surfing saat berusia 4 tahun dan mulai ikut kompetisi saat berusia 9 tahun.

Sejak saat itu, wanita yang akrab disapa Lana ini terus memantapkan kariernya di dunia selancar selagi ‘nyambi’ jadi model profesional.

Ya, bakat Alana Blanchard memang tidak sebatas bermain ombak tetapi juga membawa nilai estetika surfing melalui wajahnya yang rupawan.