Kekayaan Bangsa, AICE Dukung Pelestarian Olahraga Tradisional Nusantara

Selasa, 30 Agustus 2022 13:10 WIB
Editor: Indra Citra Sena
© Aice Group
Aice Group mendukung langkah para pemangku kepentingan memajukan olahraga tradisional. Copyright: © Aice Group
Aice Group mendukung langkah para pemangku kepentingan memajukan olahraga tradisional.
Kebangkitan Olahraga Tradisional

Dalam pembukaan Fortradnas XII di Solo tersebut, Deputi III Bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora RI, Raden Isnanta, menyatakan bahwa pihaknya melihat olahraga dalam dimensi luas. Ada olahraga prestasi, masyarakat dan pendidikan. 

Selain itu, Isnanta tak lupa mengapresiasi dukungan AICE Group dalam pelaksanaan kegiatan ini. Ia juga mengingatkan bahwa kekayaan budaya nusantara perlu disadari semua anak bangsa sebagai salah satu nilai plus Indonesia dalam memupuk prestasi olahraga nasionalnya.

“Festival ini adalah upaya melestarikan dan mengembangkannya. Kita harus menjadikan olahraga tradisional menjadi kecintaan anak-anak milenial,” jelas Isnanta. 

"Syukur-syukur olahraga tradisional bisa diperkenalkan ke mancanegara. Maka ini menjadi forum untuk kita bersama bangkitkan kembali olahraga tradisional," ujarnya.

Dalam pelaksanaannya, penyelenggara memberikan batasan durasi waktu untuk kontingen menampilkan olahraga tradisionalnya. Setiap delegasi mendapatkan waktu 13 menit dengan rincian tiga menit untuk persiapan penampilan, dan 10 menit untuk penampilan.