FOOTBALL265.COM – Penyanyi sekaligus penulis ternama, Dewi 'Dee' Lestari, mengaku masih enggan jalani olahraga taichi dan renang lantaran belum bisa melupakan mendiang suami, Reza Gunawan.
Pekan lalu adalah hari-hari duka untuk Dee Lestari. Pasalnya, Reza Gunawan, suami yang dinikahinya pada 2008 silam, meninggal dunia.
Suami penulis novel “Filosofi Kopi” ini wafat pada 6 September 2022 akbiat stroke pendarahan yang dideritanya.
Walaupun Dewi Lestari telah mengikhlaskan kepergian suaminya, namun kenangan manis bersama pria yang berprofesi sebagai mentor self-healing tersebut tak akan lekang oleh waktu.
Salah satu kenangan yang belum bisa dilupakan Dee Lestari bersama suaminya itu momen menghabiskan waktu berdua dengan berolahraga.
Rupanya, ada dua olahraga yang kerap dilakukan Dee Lestari bersama Reza Gunawan. Yakni taichi dan renang.
Namun, dua olahraga tersebut saat ini belum mampu dijalani Dee Lestari. Pasalnya, dirinya masih dalam kondisi berduka dan belum bisa melupakan kenawan Reza Gunawan.
Untungnya, Dee Lestari memiliki opsi olahraga lain yang kerap dia jalani tanpa bersama Reza Gunawan. Olahraga yang dimaksud adalah zumba.
Dee mengaku mulai berlatih zumba kembali dua hari terakhir setelah mengakhiri masa berduka. hal ini dia ungkapkan melalui unggahannya di story akun Instagram pribadinya, Senin (19/09/22).