SPORTEL Asia Digelar di Bali, Akan Dihadiri Perwakilan FIFA hingga NBA

Jumat, 27 Januari 2023 22:58 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Herry Ibrahim
© SPORTEL
SPORTEL Asia akan diselenggarakan di di Grand Hyatt Nusa Dua, Bali selama dua hari mulai dari tanggal 23 hingga 24 Februari 2023. Copyright: © SPORTEL
SPORTEL Asia akan diselenggarakan di di Grand Hyatt Nusa Dua, Bali selama dua hari mulai dari tanggal 23 hingga 24 Februari 2023.

FOOTBALL265.COM - Sebuah event pameran industri olahraga terbesar di dunia, yakni SPORTEL akan segera kembali digelar.

SPORTEL akan menyapa pasar Asia dan untuk pertama kalinya Bali, Indonesia ditunjuk sebagai tuan rumah. 

Acara ini akan diselenggarakan di Grand Hyatt Nusa Dua, Bali selama dua hari, mulai dari tanggal 23 hingga 24 Februari 2023. 

Selain menjadi pameran dan tempat pertemuan olahraga bertaraf internasional, SPORTEL menawarkan kesempatan kepada para pengunjung.

Kesempatan tersebut adalah untuk terhubung kembali dan menjalankan bisnisnya dengan para pemimpin bisnis olahraga utama dari pasar Asia-Pacific (APAC).

Indonesia, sebagai pemilik lokasi yang strategis kali ini terpilih menjadi tuan rumah SPORTEL Rendez-vous, setelah empat tahun absen di pasar Asia yang terakhir kali diadakan pada 2019 di Makau.

Sebagai populasi terbesar keempat dan salah satu negara yang memiliki pertumbuhan ekonomi yang pesat, pasar Indonesia juga memiliki minat terhadap olahraga dan teknologi yang juga sangat besar. 

Data menunjukkan, pasar APAC berkembang pesat dengan total pendapatan OTT sebesar US$ 49,2 Miliar pada tahun 2022 dan pendapatan media olahraganya diprediksi akan terus tumbuh sebesar 6% dalam kurun waktu 5 tahun ke depan.

Memiliki prioritas utama untuk selalu memberikan yang terbaik dalam memenuhi kebutuhan kliennya.

SPORTEL telah mempersiapkan rangkaian program spesial yang dirancang untuk meningkatkan visibilitas dari banyaknya pilihan pameran dan sponsor yang akan tersedia.