FOOTBALL265.COM - Asian Games 2018 sudah resmi dibuka Sabtu malam (18/08/18) lalu. Palembang yang mendapatkan jatah 13 cabor Asian Games 2018 mempunyai setidaknya empat cabor yang berpeluang menyumbang medali emas bagi Indonesia.
Hal itu disampaikan Wakil Ketua Komite Olahraga Indonesia (KOI), Muddai Madang, Minggu (18/08/18). Menurutnya, keempat cabor di Asian Games 2018 punya kans bagi Indonesia mendulang emas datang dari menembak, voli pantai, sepak takraw dan panjat tebing.
“Mudah-mudahan target itu bisa kita capai. Kita harapkan minimal dua emas dari Palembang, " ucapnya.
Meski sebenarnya Muddai berharap tetap lebih dari empat medali emas. Sementara secara keseluruhan, kontingen Merah Putih diharapkan dapat memperoleh antara 18 hingga 22 keping medali emas.
"Itu hitung-hitungan realistis, sementara untuk lebih dari 22 medali emas dirasa sangat sulit. Tapi 18-22 medali emas dirasa cukup bagi Indonesia untuk menembus 10 besar."
Secara keseluruhan, cabang olahraga terdepan yang berpeluang dapat menyumbang medali emas di antaranya adalah bulutangkis, angkat besi, jetski, serta panahan.
“Cabang atletik, pencak silat juga punya peluang, " ujarnya.