Pembalap Honda Marc Marquez tampil begitu agresif dalam balapan MotoGP Argentina 2018 di Termas de Rio Hondo pada Minggu (08/04/18) kemarin.
Namun , balapan agresif yang dihasilkan oleh Marquez berujung pada petaka bagi pembalap Italia, Valentino Rossi di lap ke-20.
Rossi terpaksa harus menjalani sisa balapannya di urutan ke-19 dari posisi ketujuh balapan usai terjatuh akibat bersenggolan dengan motor Marquez.