MotoGP

Serius Ingin Pindah ke F1, Marquez Tinggalkan MotoGP?

Kamis, 7 Juni 2018 12:06 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Lanjar Wiratri
© Getty Images
Pembalap Marc Marquez menjajal Formula 1 dengan mengendarai mobil milik Toro Rosso. Copyright: © Getty Images
Pembalap Marc Marquez menjajal Formula 1 dengan mengendarai mobil milik Toro Rosso.
Perbedaan balapan F1 dan MotoGP

Di dalam wawancaranya usai menjajal mobil F1, Marquez juga membandingkan pengalamannya ketika ia mengendari motor Honda RC213V untuk balapan MotoGP-nya selama ini.

“Ada perbedaan besar dibandingkan MotoGP. Daya penglihatan yang terbatas menjadi tantangan besar, terutama saat memulai balapan. Anda merasa jauh lebih terbatas di balik kemudi,” jelas Marquez.

“Jarak pengereman dan waktu membelok benar-benar berbeda. mobil Formula 1 memiliki lebih banyak downforce, tentu saja, yang sangat menyenangkan di bagian sirkuit yang memiliki banyak belokan,”