Formula 1

Demi Tembus Formula 1, Pembalap Cantik Ini Siap Tampil di F2

Rabu, 7 November 2018 16:16 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
© automobilsport.com
Pembalap wanita, Tatiana Calderon. Copyright: © automobilsport.com
Pembalap wanita, Tatiana Calderon.

FOOTBALL265.COM – Pembalap wanita, Tatiana Calderon berencana berganti haluan ke dunia Formula 2 (F2) untuk tahun depan setelah menikmati karier selama tiga tahun di GP3 Series. Keputusannya ini juga diambil pasca dirinya menjajal mobil balap Formula 1 beberapa waktu lalu.

Calderon saat ini tengah menjalani kompetisi balapan Grand Prix 3 (GP3) Series. Namun, dia juga sudah tergabung dengan tim balap Sauber, yang salah satu proyeknya adalah melakoni balapan F1.

Pekan ia mengikuti tes Formula 1 di Meksiko bersama Sauber, untuk menguji mobil C37 2018-nya, namun kembali fokus di GP3 untuk balapan akhir musim di Abu Dhabi pada akhir bulan Oktober.

Calderon berharap bisa membuktikan penampilan terakhirnya di seri GP3 dan bisa mengambil bagian di FIA Formula 2 untuk musim 2019.

“Kami masih menunggu dan mengatur, tetapi saya ingin sekali balapan di Formula 2 dan memulai uji coba di Abu Dhabi setelah balapan akhir musim. Ini akan menjadi momen yang luar biasa,” ujar pembalap asal Kolombia yang dilansir Crash.net.

“Kami mengerahkan segalanya bersama-sama. Juga tergantung pada tim mana yang Anda pilih dan anggarannya cukup banyak, tetapi kami benar-benar memilih Formula 2,” ia menegaskan niatnya.

Keputusannya tersebut rupanya menjadi jalur dirinya bisa berkiprah di Formula 1. Ia akan menjadi pembalap wanita pertama yang berlomba dalam kategori itu sejak Lellaa Lombari di tahun 1976.

Namun untuk mencapainya, ia harus menampilkan peforma terbaik di F2 demi mengumpulkan poin yang ditetapkan oleh FIA Super License saat ini.

“Saya rasa jika Anda ingin pergi ke Formula 1, sekarang Anda wajib menjalani Formula 2 juga,” ia melanjutkan.

“Saya selalu menonton balapan itu, dan jujur, mereka terkadang ada balapan terbaik! Saya benar-benar ingin pergi (ke sana).”

Ikuti Terus Berita Formula 1 dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di FOOTBALL265.COM