5 Fakta MotoGP Jerman: Kedigdayaan Marquez dan Sukses Rossi di Pertarungan Sengit
1. Marc Marquez Paling Sering Juara
Sejak penyelenggaraan MotoGP dibagi menjadi tiga kelas, sudah 28 balapan digelar di Sirkuit Jerman. Hasilnya, ada 12 pembalap berbeda yang berhasil meraih podium tertinggi sebagai juara.
Paling banyak, gelar juara berhasil dibawa pulang pembalap Spanyol, Marc Marquez. Pembalap dengan julukan The Baby Alien itu tercatat sudah sembilan kali meraih juara di Jerman, yang enam di antaranya di nomor MototGP.
Capaian Marquez itu melewati pesaing terdekatnya, Valentino Rossi, yang sudah enam kali juara dan juga Dani Pedrosa yang juga juara sebanyak enam kali.
2. Honda Jauh Tak Terkejar
Mengikuti capaian Marquez, tim yang dibelanya, Honda, hingga kini juga masih tercatat sebagai tim paling sukses di Balapan GP Jerman.
Bahkan, apa yang dicapai Honda terhitung fantastis dengan 40 kali meraih gelar juara. Jumlah tersebut sangat jauh dibandingkan tim lainnya. Seperti yang terdekat misalnya, tim Aprilia, yang hanya mencatatkan 18 kali gelar juara.
Menariknya, pesaing Honda selama ini, Yamaha, tak bisa berbuat banyak di Jerman. Tim Garpu Tala itu baru lima kali meraih juara di Jerman, yang empat di antaranya di nomor MotoGP.