FOOTBALL265.COM - Pembalap tim Jagonya Ayam KFC Indonesia, Sean Gelael diketahui baru saja mengikuti tes F1 Abu Dhabi di Sirkuit Yas Marina pada, Selasa (03/12/19).
Setelah satu tahun absen dalam menjajal Formula 1, Sean Gelael kembali menunjukkan aksinya dalam sesi tes ban bersama tim Toro Rosso.
Sean menggeber mobil besutan tim Toro Rosso selama setengah hari yang kemudian digantikan oleh pembalap asal Rusia, Daniil Kvyat. Pembalap asal Jakarta itu pun tak mau menyia-nyiakan kesempatan emas itu.
Pada tes F1 Abu Dhabi, Sean Gelael mencatatkan waktu berada di bawah juara dunia F1 2007, Kimi Raikkonen. Sementara itu, catatan waktu terbaik diraih oleh pembalap tim Mercedes, Valtteri Bottas.
Mengitari sirkuit Yas Marina sebanyak 138 lap, Valtteri Bottas mengukir waktu tercepat 1 menit 37,124 detik. Di belakang Valetteri Bottas ada pembalap tim Ferrari, Sebastian Vettel dengan waktu 1 menit 37,991 detik.
🗣️"67 laps completed this morning. We got a good amount of tyre testing done and it was great to get back in the car after a year break. There was for sure more potential in the lap time, but we are here to test." - @gelaelized #F1 #F1Testing pic.twitter.com/PxlzqJVXQc
— Toro Rosso (@ToroRosso) December 3, 2019
Terlepas dari hal itu, Sean Gelael dipastikan akan mengikat kontrak dengan tim DAMS pada kejuaraan FIA Formula 2 musim 2020.
Sean akan berpartner dengan pembalap Inggris, Dan Ticktum. Kepastian itu didapatkan oleh mereka satu hari sebelum pramusim 2020 di Sirkuit Yas Marina Abu Dhabi.