Formula 1

Ferrari Tak Tertarik Rekrut Mick Schumacher untuk Musim 2021

Minggu, 15 Desember 2019 12:01 WIB
Penulis: Masya Famely Ruhulessin | Editor: Nugrahenny Putri Untari
 Copyright:

FOOTBALL265.COM - Meskipun Mick Schumacher sepertinya sudah siap berlaga di ajang Formula 1 (F1) dua tahun ke depan, namun nampaknya Ferrari tak akan merekrutnya untuk berlaga pada musim 2021.

Berdasarkan kontrak, Mick Schumacher akan tetap bersama tim Prema Racing untuk tahun 2020 dan mungkin saja akan dilirik untuk balapan F1 tahun 2021.

Meskipun demikian, bos tim Ferrari, Mattia Binotto, mengatakan itu bukanlah saat yang tepat bagi Schumacher atau pabrikan mobil asal Italia itu sendiri untuk melakukan promosi semacam itu.

“Sangat dini mengatakan Schumacher akan menjadi kandidat untuk Ferrari. Pada 2021, tim harus memiliki pembalap yang berpengalaman, karena mobil akan benar-benar baru, ”ujar Mattia Binotto, dikutip dari laman berita olahraga Planet F1.

Meskipun demikian, Binotto mengatakan Mick Schumacher adalah kandidat yang bagus untuk F1 dan Ferrari berharap bisa melihat perkembangan yang baik darinya musim depan.

Sementara itu, Mick Schumacher sendiri juga optimistis menghadapi musim depan. Ia percaya, tetap berada di Prema Racing akan menguntungkan kariernya.

"Saya senang bisa melanjutkan di tim yang sama. Tentu saja, langkah menuju F1 akan menyenangkan. Tapi saya pikir harus mendapatkan pengalaman satu tahun lagi, sebelum naik kelas," ucapnya.

Sekadar informasi, putra legenda F1 Michael Schumacher tersebut melakukan debut F2 pada 2019 dan menyelesaikan musim rookie dengan menempati P12 di klasemen. Ia juga mengklaim kemenangan pertamanya saat balapan di Hungaria.