MotoGP

Hasil MotoGP Qatar: Vinales Langsung Mengancam dengan Menjadi Jawara di Losail

Senin, 29 Maret 2021 01:42 WIB
Editor: Pipit Puspita Rini
© Mirco Lazzari/Getty Images
Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP, Maverick Vinales, bersiap di grid jelang balapan GP Qatar di Losail Circuit, Doha, Qatar, Minggu (28/3/2021). Copyright: © Mirco Lazzari/Getty Images
Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP, Maverick Vinales, bersiap di grid jelang balapan GP Qatar di Losail Circuit, Doha, Qatar, Minggu (28/3/2021).

FOOTBALL265.COM - Maverick Vinales langsung menebar ancaman. Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP tersebut berhasil memenangi balapan perdana MotoGP 2021 di Losail International Circuit, Doha, Qatar, Minggu (28/3/2021).

Balapan 22 putaran ini berjalan seru sejak awal. Ducati langsung melacarkan serangan begitu start dilakukan. Empat pembalap mereka memimpin di depan.

Francesco "Pecco" Bagnaia dan Jack Miller (Ducati Lenovo Team) berada di dua posisi terdepan, disusul Johann Zarco dan Jorge Martin (Pramac Racing) di posisi ketiga dan keempat.

Memasuki lap keempat, Fabio Quartararo (Monters Energy Yamaha MotoGP) naik ke posisi keempat, di belakang Bagnaia, Zarco, dan Miller. Vinales menempel di posisi kelima. Selanjutnya, Miller harus bersaing dengan dua pembalap Yamaha untuk memperebutkan posisi ketiga.

Vinales akhirnya berhasil naik ke posisi kedua setelah melewati Zarco pada lap ke12. Hampir bersamaan dengan itu, Alex Rins (Team SUzuki Ecstar) berhasil naik ke posisi ke-5 setelah melewati Quartararo.

Bagnaia memimpin balapan, diikuti Vinales, Zarco, Miller, Rins, dan Quartararo. Gebrakan terbesar Maverick Vinales terjadi pada lap ke-15. Ketika balapan menyisakan dalapan lap, dia berhasil melewati Bagnaia dan mengambil alih pimpinan balapan.