FOOTBALL265.COM – Berikut hasil sprint race F1 GP Brasil, Minggu (14/11/21) dini hari WIB. Valtteri Bottas finis terdepan, Lewis Hamilton finis posisi 5 meski start terbelakang.
Formula 1 2021 kini memasuki seri ke-19 yakni F1 GP Brasil. Balapan yang digelar di sirkuit Interlagos itu sekaligus menjadi balapan sprint ketiga musim ini.
F1 GP Brasil masih diwarnai persaingan ketat antara Max Verstappen (Red Bull) dan Lewis Hamilton (Mercedes). Seperti diketahui, Verstappen memuncaki klasemen pembalap, unggul 19 poin dari Hamilton dengan hanya 3 seri tersisa setelah Brasil.
Namun, petaka menimpa Hamilton di Brasil. Ia dikenai penalti mundur 5 grid karena kembali mengganti ICE. Situasi makin pelik setelah ia didiskualifikasi dari sesi kualifikasi, karena ditemukan pelanggaran di sayap belakangnya.
Akibatnya, ia harus menjalani sprint race yang bakal digelar 24 lap ini dari posisi belakang, meski jadi yang tercepat di sesi kualifikasi.
Mengawali sprint race dari posisi terdepan, Max Verstappen gagal mempertahankan posisinya. Di tikungan pertama, ia sudah melorot ke posisi 3 setelah disalip Valtteri Bottas dan Carlos Sainz.
Meski demikian, Verstappen berhasil memperbaiki posisinya di lap keempat dengan naik ke posisi 2, menggusur Sainz.
Di sisi lain, aksi apik ditampilkan oleh Lewis Hamilton. Meski start dari posisi paling belakang, di lap 8 ia sudah berada di posisi 11.
Lima lap kemudian, Hamilton kembali memperbaiki posisi dengan telah berada di posisi 10 usai mendahului Daniel Ricciardo. Sementara itu di depan, Max Verstappen masih kesulitan merebut posisi Bottas.
Aksi gila-gilaan Hamilton terus berlanjut. Memasuki lap ke-18, ia sudah berada di posisi 7 usai menyalip Sebastian Vettel, Esteban Ocon, dan Pierre Gasly.