MotoGP

Hasil Moto3 Argentina: Sergio Garcia Melesat, Bagaimana Nasib Mario Suryo Aji?

Senin, 4 April 2022 02:51 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© marios.a16
Berikut hasil Moto3 Argentina yang berlangsung pada Minggu (03/04/22), dimana Sergio Garcia menyabet gelar juara. Lalu bagaimana dengan Mario Suryo Aji?. Copyright: © marios.a16
Berikut hasil Moto3 Argentina yang berlangsung pada Minggu (03/04/22), dimana Sergio Garcia menyabet gelar juara. Lalu bagaimana dengan Mario Suryo Aji?.

FOOTBALL265.COM - Berikut hasil Moto3 Argentina yang berlangsung pada Minggu (03/04/22), dimana Sergio Garcia menyabet gelar juara. Lalu bagaimana dengan Mario Suryo Aji?.

Balapan yang dilangsungkan di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina tersebut menjadi milik Sergio Garcia. Pembalap GasGas Aspar tersebut naik podium juara dan unggul cukup jauh dari para kompetitornya.

Meski demikian, hasil yang didapat Sergio Garcia tidaklah mudah. Ada drama menarik terjadi di seri balapan yang dilamgsungkan di Sirkuit Termas de Rio Hondo itu.

Di awal-awal balapan, Izan Guevara lah yang memimpin lebih dulu. Sayangnya, ia mengalami kejadian tak mengenakkan usai motornya mengalami kerusakan di tikungan 3 saat balapan berjalan 10 menit.

Sergio Garcia mengambil keuntungan dari insiden tersebut dengan mengambil alih posisi pertama. Ia diikuti oleh Andrea Migno, Jaume Masia, dan Dennis Foggia.

Hingga memasuki lap pamungkas, posisi Andrea Migno, Jaume Masia, dan Dennis Foggia tak banyak berubah.

Akan tetapi, drama terjadi saat balapan menyisakan 5 lap. Andrea Migno, Jaume Masia terlibat aksi saling salip menyalip untuk berebut posisi kedua.

Nahasnya, kedua pembalap tersebut malah mengalami kecelakaan hang mengharuskan mereka keluar lintasan.

Dennis Foggia pun mengambil alih posisi kedua. Tak puas bertengger di runner up, Dennis Foggia mencoba menyalip Sergio Garcia.