Hasil F1 GP Belgia: Penalti Tak Halangi Versatappen Raih Podium 1 Lagi
Tambahan 25 poin dari hasil menjuarai F1 GP Belgia 2023 membuat Max Verstappen kian kokoh berdiri di puncak klasemen sementara Formula 1 musim ini.
Kini juara dunia dua kali tersebut mengantongi 314 angka atau unggul 125 poin dari Sergio Perez.
Keduanya menonjolkan dominasi Red Bull Racing di 2023 dimana tidak satupun balapan musim ini yang tidak dimenangi oleh tim pimpinan Cristian Horner tersebut.
Diperkirakan monopoli Si Banteng Merah di F1 masih akan terus berlanjut di balapan berikutnya yang berlangsung di Belanda pada 27 Agustus 2023 mendatang.
Pasalnya Circuit Zandvoort adalah lintasan kandang bagi Verstappen. Dua seri terakhir pada 2021 dan 2022 berhasil ia menangkan.
Another stunning drive 💫@Max33Verstappen is your #F1DriverOfTheDay 💪#BelgianGP @salesforce pic.twitter.com/mVrPC5oOC2
— Formula 1 (@F1) July 30, 2023