MotoGP

Hasil Kualifikasi MotoGP India 2023: Ducati Berkuasa, Bezzecchi Pole Position

Sabtu, 23 September 2023 14:30 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Prio Hari Kristanto
© REUTERS/Piroschka Van De Wouw
Marco Bezzecchi dari Mooney VR46 Racing Team merayakan dengan trofi di podium setelah finis kedua dalam balapan MotoGP, TT Circuit Assen, Belanda, Minggu (25/06/23). (Foto: REUTERS/Piroschka Van De Wouw) Copyright: © REUTERS/Piroschka Van De Wouw
Marco Bezzecchi dari Mooney VR46 Racing Team merayakan dengan trofi di podium setelah finis kedua dalam balapan MotoGP, TT Circuit Assen, Belanda, Minggu (25/06/23). (Foto: REUTERS/Piroschka Van De Wouw)

FOOTBALL265.COM – Hasil kualifikasi MotoGP India 2023, Sabtu (23/9/23), di mana Francesco Bagnaia tebus tiga besar, dan Marco Bezzecchi raih pole position bersejarah.

Jadi rangkaian balapan ke-13, kualifikasi MotoGP India 2023 di Sirkuit Internasional Buddh, India, yang digelar siang ini menempatkan Marco Bezzecchi finis terdepan.

Melintasi kondisi sirkuit yang panas dan lembab, pembalap Mooney VR46 Marco Bezzecchi finis terdepan dengan catatan waktu 1 menit 43, 943 detik.

Di belakang Marco Bezzecchi, ada pembalap Pramac Ducati, Jorge Martin, yang mencatatkan waktu 1 menit 43,990 detik.

Serta posisi ketiga diisi oleh  sang pemuncak klasemen MotoGP, Francesco Bagnaia dari Ducati Lenovo dengan catatan waktu 1 menit 44,203 detik.

Jika mengulas sedikit tentang jalannya sesi kualifikasi MotoGP India 2023, semuanya tidak lepas dari drama yang semakin menambah panas lintasan. Terlebih sesi kualifikasi dimulai beberapa menit lebih lambat.

Brad Binder terlihat melesat di awal-awal kualifikasi 1 disusul oleh Raul Fernandez. Alex Marquez tampak mengalami highside sampai memunculkan bendera kuning dan tampak harus dibantu marshal untuk meninggalkan lokasi jatuh.

Di awal kualifkasi 2, Marco Bezzzchi, Jorge Martin, hingga Luca Marini terus bersaing di tiga besar. Sementara Marc Marquez tampak terjatuh di turn 3.

Namun situasi berubah pada menit-menit terakhir ketika Marco Bezzecchi melesat sebagai yang terdepan. begitu pun dengan Jorge Martin Francesco Bagnaia.

Posisi tersebut membuat front row start MotoGP India 2023 seluruhnya jadi milik pembalap Ducati. Tentu juga akan jadi modal berharga bagi Ducati untuk menyambut sprint race pada pukul 17.00 WIB hari ini.