x

Jelang MotoGP Thailand, Rossi Ungkapkan Isi Hati

Kamis, 4 Oktober 2018 12:43 WIB
Penulis: Masya Famely Ruhulessin | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Pembalap MotoGP, Valentino Rossi saat berada dalam wawancara konferensi pers.

FOOTBALL265.COM - Pembalap Yamaha, Valentino Rossi menargetkan untuk kembali naik podium MotoGP 2018 saat bertanding di sirkuit Buriram, Thailand akhir pekan ini.

"Setelah begitu banyak balapan Eropa, saatnya untuk pergi ke Thailand dan kami  pernah melakukan tes pramusim di sana pada bulan Februari,” ungkap Rossi seperti dikutip dari Crash.

Baca Juga

Rossi mengaku Buriram bukanlah salah satu sirkuit favoritnya. Namun, ia sanga bersemangat menanti balapan karena ia dapat bertemu dengan para fans dari Asia, yang sangat bersemangat tentang MotoGP.

"Seperti biasa, kami akan melakukan yang terbaik di balapan. Tujuan saya adalah kembali ke pertarungan untuk naik podium dan mendapatkan hasil yang bagus," tambahnya.

Sementara itu, rekan satu tim Rossi, Maverick Vinales mengatakan dirinya juga akan fokus untuk semaksimal mungkin menyelesaikan musim pada posisi terbaik.

Baca Juga

"Kami sudah pernah melakukan tes pra musim di Buriram. Tapi tim harus memperbaiki kembali motor sehingga mendapatkan performa terbaik. Kami tetap memiliki harapan besar,” tukas Vinales.

Perlu diketahui, sepanjang balapan MotoGP 2018, baik Rossi dan Vinales belum mampu meraih gelar juara seri. Posisi terbaik adalah meraih posisi runner up di MotoGP Amerika (Vinales) dan MotoGP Jerman (Rossi).

Ikuti Terus Perkembangan MotoGP dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.

Valentino RossiMotoGPMaverick VinalesMovistar YamahaMotoGP 2018MotoGP Thailand

Berita Terkini