x

3 Rider Indonesia Akan Ikuti Balapan Motor Kelas Dunia di Jepang

Jumat, 26 Juli 2019 14:11 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Arum Kusuma Dewi
Awhin Sanjaya dan Irfan Ardiansyah, dua pembalap milik Indonesia

FOOTBALL265.COM – Tiga rider asal Indonesia dari pabrikan Astra Honda Racing, Andi Gilang, Irfan Ardiansyah, dan Lucky Hendriansya akan mengikuti balapan kelas dunia yakni World Endurance Championship 2018/19 pada 27-28 Juli 2019 di Jepang.

Irfan Ardiansyah dan Lucky Hendriansya akan berpartisipasi di balap ketahanan 4 jam atau Suzuka 4 Hours pada Sabtu (27/07/19) esok di Sirkuit Suzuka.

Irfan dan Lucky akan bersaing di Asia Road Racing Championship dan di mana keduanya menempati posisi kedua dan ketujuh klasemen kelas Asia Production (AP) 250cc.

Baca Juga

"Saya memiliki pengalaman yang bagus saat balapan Suzuka 4 Hours Endurance, khususnya saat saya menjadi juara bersama Rheza Danica pada 2016. Saya optimistis dengan kecepatan saya dan akan berusaha untuk mempertajam waktu putaran saya pada sesi latihan berikutnya,” kata Irfan.

Sedangkan Lucky yang baru pertama kali diberi kepercayaan dan tanggung jawab di Suzuka 4 Hours Endurance dengan balapan menggunakan Honda CBR600RR mengatakan perlu mengadaptasi soal gaya balapnya, dilansir dari pers rilis yang diterima INDOSPORT.

"Ini merupakan pengalaman pertama saya balapan menggunakan Honda CBR600RR. Saya memang perlu adaptasi soal gaya balap saya, setelah sebelumnya terbiasa balapan dengan CBR250RR tapi saya akan memanfaatkan serta meningkatkan waktu sebaik mungkin,” kata Lucky.

Baca Juga

Sementara Andi Gilang bergabung dengan Honda Asia-Dream Racing with SHOWA  akan berpartisipasi dalam kelas Suzuka 8 Hours Endurance, bersama rider lainnya Zaqhwan Zaidi (Malaysia), dan Nagoe Teppei (Jepang) pada Minggu, (28/07/19).

Sebagai informasi tambahan, Suzuka 4 Hours yang akan diikuti oleh Irfan dan Lucky akan digelar pada Sabtu (27/07/19) pada pukul 07.00 - 11.00 WIB.

JepangAndi GilangIrfan ArdiansyahWorld Endurance Championship (WEC)Berita OlahragaBerita Sport

Berita Terkini