x

Alami Kecelakaan Horor di Sesi Pemanasan, Marc Marquez Resmi Dilarikan ke RS

Minggu, 20 Maret 2022 14:11 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor:
Kejadian tak mengenakkan dialami Marc Marquez. Pembalap asal Spanyol tersebut dilarikan ke Rumah Sakit Mataram buntut kecelakaan horor jelang kualifikasi MotoGP Mandalika di Sirkuit Mandalika Minggu (20/03/22).

FOOTBALL265.COM - Kejadian tak mengenakkan dialami Marc Marquez. Pembalap asal Spanyol tersebut dilarikan ke Rumah Sakit Mataram buntut kecelakaan horor jelang kualifikasi MotoGP Mandalika di Sirkuit Mandalika Minggu (20/03/22).

Dilansir dari Autosport, insiden tersebut terjadi saat melakoni sesi warm up. Riders andalan Honda tersebut terjatuh saat berbelok di tikungan 7.

Baca Juga

Motor yang dikendarai Marc Marquez terpelanting hingga terlempar dari lintasan. Saat terjatuh kepala Marquez membentur aspal

Marquez sendiri sempat berdiri usai kejadian nahas tersebut. Akan tetapi dirinya tak menuju paddock namun ke ruang istirahatnya.

Pemenang juara enam kali tersebut tampak linglung hingga tim medis langsung membawanya ke Rumah Sakit.

Baca Juga

Tim Repsol Honda pun mengkonfirmasi kejadian itu. Dikatakan oleh pabrikan asal Jepang tersebut jika saat ini Marquez tengah menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

“Setelah jatuh, Marc Marquez telah dibawa ke rumah sakit Mataram untuk pemeriksaan lebih lanjut,” tulis Honda.

Insiden yang dialami Marquez di Sirkuit Mandalika bukan sekali ini saja terjadi. Pada sesi latihan bebas yang dihelat pada Jumat (18/03/22) Marquez juga mengalami nasib sial, karena motornya terpelanting keluar lintasan.

Baca Juga

Marquez terpelanting keluar lintasan saat melaju dengan kecepatan tinggi di trek Sirkuit Mandalika. Motor Honda RC213V yang dikendarai Marc Marquez kemudian terlihat berada di luar lintasan.

Namun, Marc Marquez nampak baik-baik saja dan terlihat dalam posisi terduduk tak jauh dari sepeda motornya itu.


1. Sempat Alami Kecelakaan

Pebalap MotoGP Marc Márquez usai latihan di Sirkuit Mandalika, Lombok, Sabtu (/19/03/22). Foto: REUTERS/Willy Kurniawan

Melalui unggahan di akun instagram storynya, Marquez mengabarkan langsung kondisinya usai mengalami kecelakaan tersebut.

Marquez menyinggung kondisi ban pada motornya yang membuat dirinya kesulitan menambah kecepatan.

Baca Juga

Selain itu, dia juga mengatakan kecelakaan membuat targetnya di sesi latihan gagal dipenuhi.

“Saat kami melihat hari ini secara keseluruhan, ini adalah hari yang bagus,” tulis Marquez.

“Kami memulainya dengan baik di latihan pertama di pagi hari dan kemudian di siang hari kecepatan kami tak begitu buruk,”

Baca Juga

“Ada satu masalah dengan brake depan selama balapan kami dengan ban lembut jadi saya tisak bisa meningkat seperti yang saya inginkan tetapi sebelum itu kami bisa membalap di lima besar.”

“Kami berpotensi tembus lima besar tetapi sayangnya hal-hal seperti masalah bisa saja terjadi, kami tidak khawatir tentang hal ini.”

Meski begitu, Marquez merasa dirinya siap menjalani sesi kualifikasi atau penentuan pole untuk melakoni balapan MotoGP Indonesia pada hari Sabtu (19/03/22).

Baca Juga

“Hal terpenting saat menentukan catatan waktu lap, ketika saya ingin mendorong (lebih cepat), dan saya bisa mendorong dan mendapat catatan waktu lap,” sambung Marquez.

“Besok adalah hari yang baru dan semoga pagi harinya tidak hujan sehingga kami bisa meningkat di kualifikasi (Q2), saya punya kecepatan,” tandas Marquez.


2. Sosok Marquez

Pembalap LCR Honda Alex Marquez dan pembalap Repsol Honda Marc Marquez saat beraksi di Sirkuit Internasional Mandalika, Kuta, Lombok, Sabtu (19/03/22). Foto: Reuters/Willy Kurniawan

Marc Marquez sendiri merupakan juara termuda sepanjang sejarah MotoGP. Ia mampu menyabet 6 kali juara di usianya yang belum genap 30 tahun.

Sejatinya, tanda-tanda tersebut sudah terlihat sejak ia memiliki gelar juara dunia kelas 125cc pada tahun 2010, kelas Moto2 pada tahun 2012.

Baca Juga
Marc MarquezMotoGPSirkuit MandalikaBerita MotoGPMotoGP Mandalika

Berita Terkini