Jadwal Lengkap MotoGP Argentina 2022 Akhir Pekan Ini: Resmi Tanpa Marc Marquez
FOOTBALL265.COM – Berikut jadwal lengkap MotoGP Argentina 2022, di mana Marc Marquez bakal absen di rangkaian balapan pada akhir pekan ini.
MotoGP Argentina menjadi seri balapan ketiga di kelas premier 2022 dengan rangkaian balapan akan berlangsung dari sesi latihan bebas, kualifikasi, warm-up, dan race sejak Jumat (01/04/22) hingga Minggu (03/04/22).
MotoGP akhirnya kembali balapan di Sirkuit Termas de Rio Hondo, setelah sebelumnya pada musim 2021 sempat absen karena pandemi Covid-19.
Selain itu, Sirkuit Termas de Rio Hondo juga sempat terkena musibah di mana terjadi kebakaran yang melalap bagian pit, ruang media, race kontrol serta VIP Lounge.
Namun kini para pembalap beserta para penonton kembali akan merasakan riuh dan serunya balapan di MotoGP Argentina 2022.
Meski demikian, terdapat kabar kurang menyenangkan dari tim Repsol Honda, yakni pembalap andalannya Marc Marquez resmi absen di Sirkuit Termas de Rio Hondo.
Pasalnya, rider berjuluk The Baby Alien tersebut mengalami kecelakaan karena terjadi highside saat menjalani sesi warm-up di MotoGP Mandalika dua pekan lalu.
Kejadian ini membuat Marquez harus absen di MotoGP Mandalika karena dinyatakan tidak fit lantaran mengalami gegar otak.
Lalu Repsol Honda merilis pernyataan resmi bahwa diplopia (penglihatan ganda) yang dideritanya pada November 2021 kembali kambuh. Meski kini kondisinya sudah membaik, namun Marquez memutuskan tetap absen.
Maka, balapan di MotoGP Argentina 2022 resmi bakal berlangsung tanpa Marc Marquez selaku mantan juara bertahan di kelas premier.
1. Jadwal MotoGP Argentina 2022
Jumat, 1 April 2022
- 19:00 - 19:40 WIB: FP1 Moto3
- 19:55 - 20:35 WIB: FP1 Moto2
- 20:50 - 21:35 WIB: FP1 MotoGP
- 23:15 - 23:55 WIB: FP2 Moto3
Sabtu, 2 April 2022
- 00:10 - 00:50 WIB: FP2 Moto2
- 01:05 - 01:50 WIB: FP2 MotoGP
- 19:00 - 19:40 WIB: FP3 Moto3
- 19:55 - 20:35 WIB: FP3 Moto2
- 20:50 - 21:35 WIB: FP3 MotoGP
Minggu, 3 April 2022
- 00:25 - 00:55 WIB: FP4 MotoGP
- 01:05 - 01:45 WIB: Kualifikasi MotoGP
- 20:00 - 20:10 WIB: WUP Moto3
- 20:20 - 20:30 WIB: WUP Moto2
- 20:40 - 21:00 WIB: WUP MotoGP
- 22:00 WIB: Race Moto3
- 23:20 WIB: Race Moto2
Senin, 4 April 2022
- 01:00 WIB: Race MotoGP