x

Jelang MotoGP Mandalika, Lorenzo Prediksi Marquez Bisa Juara Dunia Lagi di Ducati

Sabtu, 7 Oktober 2023 21:15 WIB
Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
Kurang lebih sepekan jelang MotoGP Mandalika 2023 digelar, topik terpanas dunia balap kuda besi saat ini adalah perpisahan Marc Marquez dengan Honda.

FOOTBALL265.COM - Kurang lebih sepekan jelang MotoGP Mandalika 2023 digelar, topik terpanas dunia balap kuda besi saat ini adalah perpisahan Marc Marquez dengan Honda.

Isunya ia akan bergabung dengan Ducati. Kabar ini pun turut mengundang komentar dari legenda sekaligus mantan rekan satu tim The Baby Alien di Honda yakni Jorge Lorenzo.

Baca Juga

Lorenzo menganggap Marquez bakal punya potensi untuk jadi juara dunia bersama motor buatan Ducati.

Prediksi itu dibuatnya dengan berkaca pada Alex Marquez, adik Marc Marquez, yang tampil apik bersama Ducati meski hanya di tim satelit.

Kali terakhir Marquez menjadi juara MotoGP adalah musim 2019 lalu namun karena penurunan performa Honda bersamaan dengan tren naik Ducati, hingga kini ia belum merasakan lagi manisnya jadi nomor satu dunia.

Salah satu insiden yang menunjukkan jika Marquez dan Honda tidak lagi cocok adalah MotoGP Mandalika musim lalu.

Baca Juga

Di 2022, Marquez batal ikut balapan di Sirkuit Mandalika usai alami kecelakaan dalam sesi latihan bebas dimana ia terlalu memaksakan motornya demi memangkas gap dengan para rival sehingga kemudian terjatuh.

Mulai dari sana isu akan perginya sang rider juara dunia enam kali dari pabrikan Jepang tersebut kencang beredar sebelum akhirnya jadi nyata pada Kamis (05/10/23) lalu.

"Saya tidak akan mengabaikan Marc bisa jadi juara dunia MotoGP lagi," ucap Jorge Lorenzo seperti dikutip dari Marca.

"Tentu saja, itu bila Ducati memberikan motor yang kompetitif, serupa dengan motor yang digunakan (Francesco) Bagnaia dan (Enea) Bastianini,"

Baca Juga

1. Akhiri Kebersamaan 11 Tahun

Pembalap MotoGP Repsol Honda, Marc Marquez

"Saya tidak akan meremehkan Marc Marquez karena kita semua bisa melihat hal yang mampu dilakukan Alex Marquez," sambung Jorge Lorenzo lagi.

"Alex Marquez adalah sosok pembalap yang hebat, juara dunia Moto3 dan Moto2, namun dia tidak punya agresivitas dan bakat alami seperti apa yang dimiliki Marc Marquez,"

Baca Juga

"Hal itulah yang akan ditunjukkan Marc bahwa ia punya keunggulan dibandingkan saudaranya, Alex,"

"Saya rasa hal itu akan secepatnya terlihat seiring dia memperkuat Ducati," tutup Lorenzo yang juga pernah membalap untuk Ducati pada 2017-2018.

Marquez dan Honda memutuskan berpisah di akhir musim MotoGP 2023 mengakhiri kebersamaan selama 11 musim.

Kontrak Marquez dengan Honda sejatinya masih bertahan hingga MotoGP 2024 mendatang namun mereka sepakat untuk mengakhirinya lebih cepat.

Baca Juga

Enam seri terakhir MotoGP 2023, termasuk MotoGP Mandalika, bakal jadi seri-seri perpisahan Marquez bersama motor RC213V miliknya.

Honda sempat menyatakan niatan untuk tetap bersama Marquez namun sang rider 30 tahun asal Spanyol sudah kadung ingin pergi.

Honda memang begitu mengkhawatirkan usai selama dua musim tidak sanggup membawanya ke podium.

Marc Marquez sempat puasa podium selama 35 seri MotoGP beruntun sebelum pecah telur ketika menduduki peringkat ketiga MotoGP Jepang 2023. Kini tengah on fire, tentunya ada harapan untuk ulangi hasil serupa di MotoGP Mandalika.

Baca Juga
Marc MarquezJorge LorenzoHondaMotoGPDucatiMotoGP Mandalika

Berita Terkini