China Open 2016

Raih Gelar China Open, Tontowi/Liliyana Tanpa Persiapan Maksimal

Senin, 21 November 2016 01:42 WIB
Editor: Gema Trisna Yudha
© PBSI
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir Copyright: © PBSI
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir berhasil meraih gelar juara di ajang China Open Super Series Premier 2016. Peraih medali emas Olimpiade 2016 ini sukses menaklukkan pasangan tuan rumah, Zhang Nan/Li Yinhui melalui rubber game 21-13, 22-24, dan 21-16.

Tontowi mengatakan, ia dan Liliyana tak melakukan persiapan matang untuk tampil di Haixia Olympic Sports Center di Fuzhou, China.

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir meraih gelar juara China Open 2016 usai mengalahkan wakil tuan rumah, Zhang Nan/Li Yinhui.

“Persiapan kami sebenarnya tidak begitu maksimal. Tapi kami datang kesini dengan keinginan untuk menampilkan permainan terbaik kami,” kata Tontowi.

Setelah tanpa kendala di set pertama, Tontowi/Liliyana berada dalam tekanan pada set kedua. Setelah sempat membalik keadaan menjadi 20-19, pasangan yang akrab disapa Owi/Butet itu harus mengakui keunggulan lawan 22-24.

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir meraih gelar juara China Open 2016 usai mengalahkan wakil tuan rumah, Zhang Nan/Li Yinhui.

Owi/Butet berhasil mengembalikan kepercayaan di set ketiga dan kembali menang 21-16. 

“Kami bersyukur hari ini bisa menang. Lawan tidak bisa dibilang mudah juga. Apalagi Zhang Nan merupakan pemain yang berpengalaman, dia banyak meng-cover permainan," kata Liliyana.

"Tapi kami bermain lebih sabar dan tenang di lapangan. Setelah menang Olimpiade kemarin, kami tampil lebih percaya diri,” ujar Liliyana.

415