9.3K
Piala Uber: Kalah di Tangan China, Indonesia Gagal Juara Grup
© Humas PBSI

Gregoria Mariska Tunjung dalam laga Piala Uber 2018 melawan Malaysia.
Tim Uber Indonesia Kalah Tipis
Indonesia hanya meraih dua kemenangan melalui tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung yang menumbangkan Gao Fangjie dengan skor 23-21, 21-16. Kemudian di laga penutup kembali tunggal putri Russeli Hartawan sukses menaklukkan Li Xuerui dalam pertarungan ketat tiga set dengan skor 15-21 21-19 21-18.
Kekalahan atas China membuat Indonesia lolos ke babak perempatfinal dengan status runner up grup, sementara China menjadi juara grup D. Skuat Uber Merah Putih akan melawan runner-up Grup C dan calon lawan Indonesia kemungkinan adalah Korea Selatan, Jepang, atau Thailand.