Skor Ketat, 3 Ganda Putra Indonesia Telan Kekalahan Menyakitkan di Malaysia Masters 2019

Sabtu, 19 Januari 2019 12:50 WIB
Penulis: Dimas Ramadhan Wicaksana | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Humas PBSI
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Copyright: © Humas PBSI
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
Fajar/Rian dan Berry/Hardianto

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto merupakan pasangan juara bertahan ganda putra Malaysia Masters. Pada tahun lalu, keduanya berhasil merengkuh gelar dan menjadi yang terbaik. Namun, keduanya gagal mempertahankan gelar di tahun ini.

Harapan Fajar/Rian pertahankan gelar pupus usai dikalahkan pasangan tuan rumah, Aaron Chia/Soh Wooi Yik di babak 16 besar. Mirisnya, pasangan berperingkat 7 dunia itu kalah dengan skor menyakitkan, yakni 24-26 di game pertama dan 15-21 di game kedua.

Selepas Fajar/Rian kandas, wakil Indonesia lainnya juga turut tersingkir. Mereka adalah Berry Angriawan/Hardianto. Pasangan pelapis nomor 4 di Indonesia itu juga menelan kekalahan yang hampir serupa dengan Fajar/Rian.

Berry/Hardianto menyerah di tangan ganda putra unggulan ketiga turnamen asal Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe. Mereka kalah di game pertama dengan skor sesak, 25-27. Game kedua pun tak mampu berbuat banyak, Berry/Hardi kembali kalah dengan skor 12-21.