FOOTBALL265.COM – Yayuk Basuki, sang ratu tenis Indonesia yang mengharumkan nama tanah air di kancah internasional. Apa kabar Yayuk Basuki saat ini?
Legenda tenis Indonesia yang kini berusia 48 tahun itu kini disibukan sebagai salah satu anggota DPR RI Komisi X dari Fraksi PAN periode 2019-2024.
Meski berkecimpung di dunia politik, namun Yayuk tetap turut andil di dunia olahraga. Ia terpilih sebagai Ketua Umum Indonesian Olimpian Association (IOA) atau organisasi mantan atlet-atlet Olimpiade dari berbagai cabang olahraga untuk periode 2018-2022.
Selain itu, wanita kelahiran Yogyakarta tersebut juga kerap melakukan aksi sosial dengan menyambangi kegiatan masyarakat maupun membantu memajukan dunia olahraga di beberapa daerah.
Wanita yang memiliki nama asli Nani Rahayu Basuki ini menjadi salah satu atlet tenis asal Indonesia yang berhasil menembus kancah internasional.
Berawal saat berusia tujuh tahun iseng mengikuti sang kakak bermain tenis, Yayuk berhasil mengharumkan nama tanah air dengan meraih medali emas di ajang Asian Games selama empat kali yakni pada 1986, 1990 (kategori tunggal putri dan ganda), dan 1998.
Yayuk Basuki juga berhasil menyabet enam gelar tunggal Tur WTA dan sembilan gelar dari ganda, sebelum akhirnya memutuskan untuk gantung raket menjadi pemain tunggal pada 2004 silam.