Jadwal Wakil Indonesia di Semifinal Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019

Sabtu, 24 Agustus 2019 09:39 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Isman Fadil
© Humas PBSI
Jadwal pertandingan Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 babak semifinal di St.Jakobshalle, Basel, Swiss, Sabtu (24/8/19). Copyright: © Humas PBSI
Jadwal pertandingan Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 babak semifinal di St.Jakobshalle, Basel, Swiss, Sabtu (24/8/19).

FOOTBALL265.COM - Jadwal pertandingan Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019 babak semifinal di St.Jakobshalle, Basel, Swiss, Sabtu (24/8/19), sebanyak 3 wakil Indonesia siap unjuk gigi.

Dalam babak semifinal hari ini, Indonesia hanya menyisakan 3 wakilnya di sektor ganda putri dan ganda putra. Pertandingan yang bertajuk 'all-Indonesian semifinal' pun akan kembali terjadi di sektor ganda putra, yang sekaligus bakal memastikan satu wakil Indonesia di final sektor ganda putra.

Ya, setelah sukses menumbangkan penghancur Kevin Sanjaya/Marcus Gideon di babak perempatfinal, pasangan Fajar Alfian/M.Rian Ardianto bakal meladeni perlawanan dari seniornya, yakni pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Sementara itu di sektor ganda putri, perjuangan pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu bakal lebih diuji di babak semifinal saat mereka bertemu dengan unggulan nomor 1 asal Jepang, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara.

Berikut jadwal pertandingan wakil Indonesia di babak semifinal Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019 hari ini, Sabtu (24/8/19) dimulai pukul 22.00 WIB:

Fajar Alfian/M.Rian Ardianto vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara vs Greysia Polii/Apriyani Rahayu

1