FOOTBALL265.COM - Pasangan Fajar Alfian/M.Rian Ardianto berhasil melangkah ke babak final Korea Open 2019 usai mengalahkan Li Junhui/Liu Yuchen, Sabtu (28/9/19) di Incheon Ariport Skydome, Korea Selatan.
Menghadapi Li/Liu, Fajar/Rian sempat kalah start di menit-menit awal. Namun mereka tak mau menyerah dan tetap berusaha untuk terus mengejar ketertinggalan.
Alhasil, mereka pun menemukan titik balik hingga akhirnya berhasil menutup interval game pertama dengan keunggulan 11-9 atas wakil China.
Usai interval, pertandingan berjalan lebih seru. Li/Liu sempat berhasil membalikkan keadaan, tetapi Fajar/Rian belum menyerah hingga akhirnya berhasil balik memimpin.
Ganda putra Indonesia terus melancarkan serangan-serangan apik, tetapi kesempatan untuk mengakhiri game pertama gagal mereka manfaatkan padahal sudah unggul 20-16 atas Li/Liu.
Pertarungan untuk memenangkan poin di game pertama semakin sengit, sampai akhirnya Fajar/Rian berhasil mengambil alih game pertama dengan skor 27-25.
Game kedua tidak memainkan tempo secepat game pertama. Namun, tidak seperti di game pertama, pasangan Li/Liu lebih banyak melakukan kesalahan-kesalahan yang membuahkan banyak poin untuk Fajar/Rian.
Dan terbukti mereka pun menutup interval game kedua dengan keunggulan 11-8 atas wakil China.Usai interval game kedua, pertandingan berjalan lebih seru. Lagi-lagi, Fajar/Rian yang berkesempatan untuk mengunci game harus kembali tertikung.