3 Ganda Putra Ini Bernasib Kurang Beruntung di Ranking BWF

Jumat, 18 Oktober 2019 15:41 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Lanjar Wiratri
© PBSI
Berbeda dengan tiga ganda putra Indonesia lainnya, tiga ganda putra Tanah Air ini mengalami nasib kurang beruntung di ranking BWF. Copyright: © PBSI
Berbeda dengan tiga ganda putra Indonesia lainnya, tiga ganda putra Tanah Air ini mengalami nasib kurang beruntung di ranking BWF.

FOOTBALL265.COM - Berbeda dengan tiga ganda putra Indonesia lainnya, tiga ganda putra Tanah Air ini mengalami nasib kurang beruntung di ranking BWF.

Federasi Bulutangkis Dunis (BWF) memang selalu mengeluarkan update ranking terbaru dan per Selasa (15/10/19) kemarin, ranking tiga wakil ganda putra Indonesia ini belum kunjung membaik.

Usai tumbang di babak kedua Denmark Open 2019 kemarin, pasangan Wahyu Nayaka/Ade Santoso ternyata kembali menurun peringkatnya sebanyak satu tangga ke ranking 25 dunia dengan 40810 poin.

Pasangan selanjutnya yang mengalami penurunan peringkat adalah pasangan Berry Angriawan/Hardianto yang juga harus kembali turun satu tangga ke ranking 35 dunia dengan 33920 poin.

Terakhir, ada pasangan ganda putra muda yaitu Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana yang juga harus kembali turun satu peringkat ke ranking 55 dunia dengan 25940 poin.

Sejauh ini, sektor ganda putra memang masih dikuasai oleh wakil Indonesia, di mana ketiga wakil Tanah Air menempati ranking 5 besar dunia.

Mulai dari pasangan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon di ranking satu dunia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di ranking 2 dunia dan Fajar Alfian//M.Rian Ardianto di ranking 5 dunia dan sampai saat ini mereka masih berjuang di Denmark Open 2019.