FOOTBALL265.COM - Turnamen bulutangkis Indonesia Masters Super 500 tahun 2020 telah dipastikan bakal ditayangkan di stasiun TV Nasional, yakni TVRI.
Kepastian bakal ditayangkannya gelaran BWF World Tour Super 500 tersebut di TVRI disampaikan langsung oleh Apni Jaya Putra selaku Direktur Program dan Berita TVRI melalui akun sosial pribadi miliknya.
BREAKING : Alhamdulillah mulai 2020 PBSI mempercayakan produksi dan penyiaran Indonesia Master seri 500 BWF kepada @TVRINasional - nantikan Januari 2020. #tvrirumahbulutangkis pic.twitter.com/WaoKaVrYf5
— Apni Jaya Putra (@Apni) November 7, 2019
"Alhamdulillah mulai 2020 PBSI mempercayakan produksi dan penyiaran Indonesia Master seri 500 BWF kepada @TVRINasional - nantikan Januari 2020. #tvrirumahbulutangkis," cuitnya.
Turnamen Indonesia Masters 2020 akan digelar pada 14-19 Januari mendatang di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Kompetisi itu dipastikan akan diikuti oleh para pebulutangkis ternama dunia dan tak terkecuali wakil-wakil Indonesia, seperti Kevin Sanjaya/Marcus Gideon hingga Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.