FOOTBALL265.COM - Rekap hasil pertandingan wakil Indonesia di babak kedua Hong Kong Open 2019 pada Kamis(14/11/19) di Hong Kong Coliseum, Hong Kong.
Sebanyak 10 wakil Indonesia yang tampil di babak pertama gelaran BWF World Tour Super 500 ini, namun hanya 6 wakil saja yang berhasil lolos ke babak perempatfinal.
Di sektor ganda campuran, dua nasib berbeda dialami oleh wakil Indonesia, dimana Praveen Jordan/Melati Daeva harus tumbang dari wakil Jepang, sedangkan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja berhasil mengalahkan wakil Inggris.
Dua tunggal putra, Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting berhasil melangkah ke babak perempatfinal setelah menaklukkan lawannya. Jojo mengalahkan wakil India, sedangkan Ginting revans atas wakil Denmark.
Kemenangan mengejutkan diraih oleh Ruselli Hartawan yang sukses menumbangkan bocah ajaib asal Korea Selatan, yakni An Se-young.
Sektor ganda putri dipastikan tanpa wakil di perempatfinal setelah pasangan Ni Ketut Istarani/Tania Oktaviani ditumbangkan unggalan lima asal Korea Selatan di babak kedua Hong Kong Open 2019.
Dari empat ganda putra yang bermain di babak kedua Hong Kong Open 2019, hanya dua pasang saja yang berhasil lolos, yakni Kevin Sanjaya/Marcus Gideon dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Rekap Hasil Babak Kedua Hong Kong Open 2019, Kamis (14/11/19):
Anthony Sinisuka Ginting vs Jan O Jorgensen: 20-22, 21-19, 21-14
Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo vs Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti: 13-21, 21-19, 21-16
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Huang Kaixiang/Liu Cheng: 19-21, 21-18, 21-11
Lee So Hee/Shin Seung Chan vs Ni Ketut Mahadewi Istarani/Tania Oktaviani Kusumah: 21-13, 21-15
Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Chris Adcock/Gabrielle Adcock: 21-14, 18-21, 21-11
Jonatan Christie vs Prannoy H.S: 21-12, 21-19
Ong Yew Sin/Teo Ee Yi vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto: 21-19, 21-14
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso: 21-17, 21-18
Ruselli Hartawan vs An Se Young: 21-18, 21-19