FOOTBALL265.COM – Salah satu petenis “Big 3”, Roger Federer, mengaku dirinya belum memiliki rencana untuk gantung raket dan memilih untuk mengabaikan fakta yang mengingatkan bahwa Federer telah menginjak usia 38 tahun.
Dilansir melalui laman berita Tennisworldusa, petenis asal Swiss itu menyebutkan bahwa keputusan pensiunnya akan tergantung pada kondisi kesehatan.
“Saat ini saya tidak melihat adanya alasan untuk pensiun. Saya tidak berpikir saya akan bermain lebih dari 35-36 tahun dan di sinilah saya. Saya merasa baik-baik saja secara fisik,” ujar Federer pemegang 20 gelar Grand Slam yang merupakan terbanyak dibandingkan dengan petenis yang aktif saat ini.
“Saya tidak dapat memprediksi kapan ini saatnya untuk berhenti,” tambahnya.
Saat ini seharusnya, petenis nomor tiga dunia itu dijadwalkan akan melakukan laga ekshibisi melawan petenis Argentina Juan Martin del Potro di Buenos Aires. Namun, Del Potro mundur karena cedera lutut yang dideritanya sejak Juni.
“Saya berbicara dengannya dan saya mendapat banyak informasi, dia berurusan dengan cedera, dia berusaha untuk pulih dan semua orang ingin dia kembali. Saya berharap dia akan didukung oleh orang banyak, dia akan kembali dan dia akan sukses, kita semua tahu itu,” ucap Roger Federer.
Penulis: Ergian Pinandita