Usai Alami Kecelakaan Mengerikan, Kento Momota Dipastikan Come Back di All England 2020

Jumat, 31 Januari 2020 19:56 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pebulutangkis Jepang, Kento Momota dipastikan come back di turnamen All England 2020 pasca menjadi salah satu korban dalam kecelakaan mobil di Malaysia. Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pebulutangkis Jepang, Kento Momota dipastikan come back di turnamen All England 2020 pasca menjadi salah satu korban dalam kecelakaan mobil di Malaysia. Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT

FOOTBALL265.COM - Pebulutangkis Jepang, Kento Momota dipastikan come back di turnamen All England 2020 pasca menjadi salah satu korban dalam kecelakaan mobil usai turnamen Malaysia Masters 2020.

Pebulutangkis Kento Momota diketahui menjadi salah satu korban dalam sebuah kecelakaan terjadi di Maju Expressway (Mex Highway), Kuala Lumpur, Malaysia, yang menyebabkan satu orang tewas yakni pengemudi dari Maju Expressway yang membawa pebulutangkis nomor 1 dunia tersebut bersama ketiga rekannya.

Syukurnya dalam kecelakaan tersebut, Kento Momota tidak mengalami cedera yang serius dan hanya mengalami luka-luka ringan di tubuh dan bagian wajahnya.

Usai dirawat beberapa di RS Malaysia, pebulutangkis Kento Momota pun langsung kembali ke Jepang untuk menjalani pemulihan cedera dan akhirnya, resmi diumumkan kalau wakil Negeri Sakura tersebut akan segera come back di turnamen All England 2020.

Dilansir dari Twitter akun @BadmintonTalk, pebulutangkis Kento Momota dipastika berada dalam daftar M&Q di All England 2020 yang akan diselenggarakan di Birmingham, Inggris pada 11-15 Maret mendatang.

Ya, Kento Momota memang tak disertakan Jepang dalam skuat yang akan berlaga di Badminton Asia Team Championships 2020 mendatang pada 11-16 Februari di Manila, Filipina karena ingin sang pemain lebih dulu fokus pada pemulihan cederanya.

Posisi pebulutangkis Kento Momota pun digantikan oleh Kanta Tsuneyama, Kenta Nishimoto dan Koki Watanabe di Timnas Bulutangkis Jepang yang akan berlaga di turnamen Badminton Asia Team Championships 2020.

Sejauh ini pada tahun 2020, pebulutangkis Kento Momota sudah mengantongi satu gelar di turnamen Malaysia Masters 2020 setelah mengalahkan wakil Denmark, Viktor Axelsen di partai final.

1