FOOTBALL265.COM - Pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu akui melakukan kesalahan ini saat mereka kalah dari pasangan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota di perempatfinal Badminton Asia Team Championships 2020.
Turun di partai kedua, pasangan Greysia/Apriyani yang diharapkan bisa menyumbang angka bagi Indonesia untuk menyamakan kedudukan atas Jepang di perempatfinal Badminton Asia Team Championships 2020, pasangan ganda putri Tanah Air tersebut gagal memenuhi ekspektasi.
Sempat memiliki kesempatan untuk mengalahkan pasagan Fukushima/Hirota di game pertama, Greysia/Apriyani malah tertikung dan akhirnya kalah tipis dengan skor 19-21, sebelum akhirnya kalah 15-21 di game kedua, Jumat (14/02/20) di Rizal Memorial Coliseum, Filipina.
"Pastinya kami mau menyumbang angka untuk mempermudah jalan tim, itu sudah pasti, otomatis jadi keinginan kami untuk menang. Tapi lawan yang kami hadapi tidak mudah, kami harus banyak perbaikan lagi,” ujar Greysia dilansir dari laman resmi Badmintonindonesia.org.
Ditambahkan oleh pebulutangkis Apriyani Rahayu kalau berhadapan dengan pasangan Jepang sangat haram hukumnya untuk lengah, karena sekali saja lengah, maka selesailah sudah.
"Kalau lawan mereka, lengah sedikit langsung habis. Mereka lebih konsisten di lapangan, dari awal sampai akhir bisa stabil,” pungkas Apriyani.