Bertabur Bintang, Indonesia Pede Bisa Bawa Pulang Piala Thomas 2020

Jumat, 21 Februari 2020 11:46 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
© Twitter/BadmintonINA
Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) optimis bahwa kekuatan tim putra Indonesia bisa kembali membawa pulang Piala Thomas 2020. Copyright: © Twitter/BadmintonINA
Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) optimis bahwa kekuatan tim putra Indonesia bisa kembali membawa pulang Piala Thomas 2020.

FOOTBALL265.COM – Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) optimis bahwa kekuatan tim putra Indonesia bisa kembali membawa pulang Piala Thomas 2020.

Keyakinan serta percaya diri yang besar itu ditunjukan oleh Achmad Budiharto selaku Sekretaris Jendral PBSI, yang mengungkapkan bahwa tim putra Tanah Air berpeluang besar untuk mengakhiri dahaga gelar juara di Piala Thomas 2020.

"Untuk tim putra ini adalah peluang besar karena ini kebetulan (pebulutangkis putra) menduduki ranking yang tinggi baik tunggal maupun ganda. Jadi bisa ada kesempatan untuk memborong Piala Thomas ke Indonesia," kata Budiharto, dilansir dari laman Antara.

Optimisme tersebut muncul bukan tanpa alasan. Pasalnya, tim putra Indonesia memang menjadi salah satu tim terkuat di kejuaraan bergengsi tersebut. Maka, PBSI pun pantas berharap kepada sektor putra untuk bisa mengakhiri puasa gelar sejak trofi terakhir dipetik pada 2002 silam.

Harapan itu semakin realistis saat Indonesia juga memiliki dua wakil ganda putra terbaik dunia, yaitu Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan yang hingga saat ini sulit ditaklukan oleh lawan-lawannya.

Tak hanya itu, tim Merah Putih juga memiliki dua pemain andalan di sektor tunggal putra yakni Anthony Sinisuka Ginting yang kini menduduki peringkat tiga, serta Jonatan Christie di posisi tujuh dunia.

Catatan impresif tim Indonesia juga mampu diperpanjang usai sukses menyabet gelar hattrick setelah meraih gelar juara untuk ketiga kalinya di Badminton Asia Team Championships (BATC) 2020 lalu. kemenangan ini  juga menjadi modal bagus bagi tim putra Indonesia merebut kembali Piala Thomas.

Kejuaraan bulutangkis beregu Piala Thomas 2020 baru akan bergulir pada 16-24 Mei mendatang di Aarhus, Denmark. Indonesia sendiri menjadi negara paling sukses di turnamen tersebut karena mampu mengoleksi 13 gelar juara.

Akan tetapi tim Merah Putih harus mengalami puasa gelar setelah terakhir kali membawa pulang trofi itu pada tahun 2002 silam, dan terakhir hanya mampu mendapat torehan terbaik menjadi runner-up pada 2016.

Sebelum ke Piala Thomas, tim putra Indonesia kini tengah fokus untuk persiapan tampil di All England yang akan berlangsung di Birmingham, Inggris, 11-25 Maret 2020.