INDOSPORT. COM - Masita Mahmudin, namanya mencuat sebagai wanita yang pernah menjadi pasangan Kevin Sanjaya di pentas bulutangkis ganda campuran.
Kiprah Masita belakangan mungkin kurang menonjol. Kemampuannya saja tak masuk ke dalam daftar pelatnas bulutangkis Indonesia.
Karier bulutangkis Masita terakhir kali diketahui aktif bersama tim PB Jaya Raya. Tahun 2019 lalu, Masita sempat mengikuti ajang Beer Lao International Series 2019, berpasangan dengan Amri Syahnawi, dan kalah di babak semifinal.
Melihat usia Masita yang sudah menginjak 25 tahun, rasanya kecil kemungkinan untuknya bisa menapaki puncak kesuksesan, atau minimal menembus skuat pelatnas Indonesia. Namun, segalanya masih bisa terjadi, asal Masita mau terus bekerja keras dan membuktikan kualitas permainannya.
Padahal, bila melihat jauh ke belakang, Masita semasa masih menekuni bulutangkis level junior, tergolong atlet berbakat. Potensinya bahkan pernah disandingkan dengan pebulutangkis yang kini menjadi ganda putra nomor satu dunia, Kevin Sanjaya.
Masita sempat menemani Kevin Sanjaya sebagai pasangannya di nomor ganda campuran. Prestasi Kevin/Masita pun sempat begitu membanggakan Indonesia.
Ajang BWF World Junior 2013 yang digelar di Bangkok, Thailand, jadi saksi kiprah hebat Kevin/Masita. Kerja sama menawan Kevin/Masita membuat mereka lolos ke partai final.
Jumpa wakil China, Huang Kai Xiang/Chen Qing Chen di laga puncak, permainan Kevin/Masita memperlihatkan perjuangan pantang menyerah. Kalah di set pertama 18-21, Kevin/Masita mampu membalas pada set kedua 22-20.
Set ketiga, pertarungan laga final kembali berjalan sengit. Bahkan skor Kevin/Masita vs Huang Kai Xiang/Chen Qing Chen menyentuh angka imbang 21-21.
Sayangnya, laju Kevin/Masita hanya bisa terhenti sampai di situ saja. Kevin/Masita akhirnya menyerah dari Huang Kai Xiang/Chen Qing Chen dengan skor 21-23.
Walau kalah, Kevin/Masita tetap memberikan kebanggan tersendiri karena mampu menyumbangkan medali perak. Menariknya, momen penyerahan medali di podium kala itu dihiasi oleh sebuah momen romantis.
Masita terlihat menangis ketika berdiri memegang medali perak. Kevin yang ada di sebelahnya, mengeluarkan reaksi yang tampak coba menghibur dan meredakan tangis Masita.
Usai kejadian itu, banyak yang menduga Kevin dan Masita pernah punya hubungan spesial. Masita sendiri masih menyimpan salah satu foto kenangannya kala dulu berpasangan bersama Kevin ke akun Instagram pribadinya.