Ada Kido/Hendra, 3 Reli Bulutangkis Paling Menegangkan dalam Olimpiade

Rabu, 10 Juni 2020 20:12 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Arum Kusuma Dewi
 Copyright:
Lin Dan vs Lee Chong Wei

Di antara sederet reli menegangkan dalam ajang bulutangkis di Olimpiade, tak ada yang bisa mengalahkan pertarungan dua rival abadi, Lin Dan vs Lee Chong Wei di final Olimpiade London 2012.

Berbagi kemenangan di set pertama dan kedua, Lin Dan di ambang kemenangan saat akhirnya bisa meraih match poin di set ketiga, dalam kedudukan tipis 20-19.

Berada dalam situasi penting, dengan pengalamannya Lin Dan bermain lebih tenang. Tunggal putra China itu bisa mengembalikan bola pukulan Lee Chong Wei dengan tak terburu-buru, dengan sesekali melakukan pukulan netting dan juga smash kencang.

Sementara Lee Chong Wei meski lebih agresif, pukulannya masih cenderung mudah untuk bisa dibalikkan Lin Dan.

Dengan situasi tersebut akhirnya satu kesalahan fatal Lee Chong Wei yang berusaha melambungkan bola jauh ke belakang, bisa dibaca Lin Dan dengan baik.

Pebulutangkis China itu membiarkan shuttlecock, yang sesuai perkiraannya, akhirnya jatuh di area luar lapangan. Hingga poin kemenangan pun jatuh ke pelukan Lin Dan, yang memastkan medali emas tunggal putra Olimpiade London 2012 jatuh ke pelukannya.