FOOTBALL265.COM - Media China merilis persentase pebulutangkis Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting meraih medali emas pada Olimpiade Tokyo yang akan digelar tahun 2021 mendatang.
Olimpiade Tokyo yang seharusnya digelar pada tahun 2020 ini, terpaksa harus ditunda satu tahun ke tahun 2021 akibat pandemi virus Corona. Telah resmi diundur satu tahun, media China, Sports Sina mencoba memberikan prediksinya soal kemungkinan wakil Indonesia, Anthony Ginting meraih medali emas di turnamen bulutangkis paling bergengsi tersebut.
Dalam rilisannya, media China menyebut bahwa persentase atau kemungkinan pebulutangkis tunggal putra nomor 1 Indonesia, Anthony Ginting meraih medali emas di Olimpiade Tokyo pada tahun 2021 mendatang adalah sebesar 7%.
Menurut media China, Anthony Ginting bersama dengan ketiga pemain bulutangkis tunggal putra lainnya, yakni Anders Antonsen, Viktor Axelsen dan Chou Tien Chen merupakan 'tipe pengganggu' yang bisa merusak peluang wakilnya, yakni Shi Yuqi dan Chen Long beserta kandidat terkuat, yaitu Kento Momota meraih medali emas di Olimpiade Tokyo pada tahun 2021.
Media China berujar baika Anthony Ginting dan ketiga pemainnya memiliki harapan yang kecil untuk meraih medali emas di Olimpiade Tokyo 2021 mendatang, namun memang akan jauh lebih baik untuk keempat pemain tersebut tidak memiliki harapan setinggi langit agar tidak terlalu kecewa.
Sementara itu, beberapa waktu lalu, media Amerika Serikat, Badminton Bites, yang berbeda dengan media China memprediksi kalau pebulutangkis tunggal putra Indonesia tersebut sebagai kandidat kedua peraih medali emas Olimpiade Tokyo di sektor tunggal putra.
Pebulutangkis Anthony Ginting sendiri saat ini akan difokuskan para gelaran Piala Thomas 2020 yang akan segera digelar pada 311 Oktober mendatang di Aarhus, Denmark, dimana tim putra Indonesia pada tahun ini menargetkan kembali membawa pulang Piala Thomas 2020 ke Tanah Air.