In-depth

5 Juara SaarLorLux Open Asal Indonesia yang Akhirnya Pindah Negara

Kamis, 29 Oktober 2020 18:02 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
© Amanda Dwi Ayustri/INDOSPORT
Mia Audina (kiri) & Tony Gunawan (kanan) Copyright: © Amanda Dwi Ayustri/INDOSPORT
Mia Audina (kiri) & Tony Gunawan (kanan)
Tony Gunawan

Tony Gunawan juga sempat meraih gelar di SaarLorLux Open pada tahun 2005. Saat itu ia sudah membela panji-panji Amerika Serikat, berpasangan dengan Halim Haryanto.

Tony Gunawan setelah menjadi juara Olimpiade 2000 bersama Candra Wijaya, memutuskan untuk hijrah ke Negeri Paman Sam untuk mengejar pendidikan. Namun kecintaannya pada dunia tepok bulu membuatnya terus melanjutkan karier di atas lapangan.

Setelah menjadi warga negara AS, Tony mempersembahkan gelar juara dunia bulutangkis pada 2005 saat berpasangan dengan Howard Bach.

Ronald Susilo

Indonesia hanya pernah juara di sektor tunggal putra SaarLorLux Open pada 1991 (Yoseph Phoa) dan saat Hargiono hattrick gelar pada 1993-1995. Lalu selanjutnya baru ada pemain kelahiran Kediri, Ronald Susilo, juara di edisi 2006. Namun ia saat itu sudah berstatus pemain Singapura.

Ronald Susilo memutuskan untuk pindah ke negeri tetangga demi mengejar pendidikannya. Pada Olimpiade 2004, Ronald mengalahkan legenda tunggal putra asal China, Lin Dan, di babak 32 besar dengan dua set langsung.