FOOTBALL265.COM – Menjalani latihan hari kedua pada Kamis (7/1/21), para pebulutangkis Indonesia yang berada di Bangkok untuk menjalani Yonex Thailand Open 2021 dihadapkan dengan menu latihan yang bervariasi.
Tidak hanya mengembalikan kebugaran, latihan kali ini juga disusun untuk menjaga tenaga dan dibuat guna pemain tidak kehilangan sentuhan ‘kompetitif’ di dalam lapangan.
Para pemain dikelompokkan ke masing-masing nomor dan latihan di kompleks Impact Arena, Bangkok. Dimulai sejak pukul 10.00 waktu setempat latihan berlangsung selama 75 menit.
“Tujuan latihan hari kedua ini adalah untuk membiasakan pola bermain supaya tenaga dan akurasi bisa terjaga. Selain itu, agar pemain tidak kehilangan sentuhan dan tenaga,” tutur Aryono Miranat selaku Manajer Timnas Bulutangkis Indonesia, Kamis (7/1/21).
Bersama pelatih fisik Yansen Alpine, Greysia Polii, Apriyani Rahayu, Ribka Sugiarto, dan Siti Fadia Silva Ramadhanti yang berada di sektor ganda putri menjalani menu latihan berupa latihan teknik, ketangkasan dan kegesitan. Seperti contoh, berlatih menangkap bola-bola tenis yang dilemparkan Yansen secara acak dan tak beraturan.
Sementara pemain ganda putra menjalani latihan teknik pola. Mereka berlatih menggunakan raket berat dan dilanjutkan dengan permainan dua lawan dua.
"Ada aturan, satu court hanya maksimal diisi empat orang," pungkasnya.