Keren, Indonesia Raih 2 Gelar di Austrian Open 2021

Gelar kedua Indonesia dipersembahkan oleh pebulutangkis PB Djarum lainnya, Panji Ahmad Maulana yang juga bermain dalam dua sesi. Di semifinal, Panji mengalahkan unggulan 3 asal Guaemala, Kevin Cordon dengan skor 21-13, 21-18 untuk merebut tiket ke final.
Kemudian di final, tunggal putra Indonesia kembali suskes mengalahkan Arnaud Merkle, pemain yang mengalahkan Ihsan Maulana Mustofa di semifinal Austrian Open 2021 dengan skor 21-14, 21-16.
Bertanding selama 48 menit, pebulutangkis Panji Ahmad mengalahkan Arnaud Merkle dengan skor 11-21, 21-8, 21-15 untuk meraih gelar perdananya di Austrian Open 2021.
Sebelumnya, pebulutangkis PB Djarum juga berhasil mempersembahkan dua gelar untuk Indonesia di kompetisi Slovenia International lewat sektor tunggal putri dan ganda putra.