FOOTBALL265.COM – Nama Muamar Qadafi langsung meroket setelah membawa anak didiknya, Kevin Cordon dari Guatemala menembus babak semifinal Olimpiade Tokyo 2020.
Qadafi sendiri adalah pelatih bulutangkis asal Indonesia, tepatnya dari Solo. Seiring perjalanan Cordon di Olimpiade, sang pelatih juga cukup menarik perhatian.
Di sela-sela pertandingan yang tak ada riuh penonton, Qadafi terdengar memberi instruksi dengan bahasa Spanyol.
Hal ini kemudian dikonfirmasi Qadafi dalam bincang-bincang di video kanal Youtube PB Djarum bersama Yuni Kartika bertajuk Ini Komentar Pelatih Kevin Cordon Soal Pertandingan Lawan Ginting!.
“Saya ngomong dengan dia bahasa Spanyol, malah lebih lancar ketimbang bahasa Inggris karena keseringan,” ungkap Qadafi.
“Waktu dulu pertama kali (melatih) menggunakan bahasa Inggris, tapi seiring berjalannya waktu mau gak mau harus belajar bahasa Spanyol. Karena nanti di luarnya, mau membeli makan atau belanja, naik taksi, mau gak mau harus bahasa Spanyol,” jelasnya.
Sebelum melatih Cordon di Guatemala, Qadafi memang justru lebih dulu melatih di Peru. Negara-negara Amerika Selatan pada umumnya juga menggunakan bahasa Spanyol. Maka ia pun mengasah kemampuan berbahasanya sehingga bisa berkomunikasi lebih baik dengan para anak asuhnya.
“Keuntungannya banyak negara-negara di benua Amerika pakai bahasa Spanyol jadi gak rugi belajar,” tambah Qadafi.