Sambut Anak Kedua, Pasangan Sesama Jenis Denmark Gelar Maternity Shoot

Senin, 23 Agustus 2021 13:30 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor: Isman Fadil
© Jane Barlow/PA Images via Getty Images
Kamilla Rytter Juhl dan Christinna Pedersen, pebulutangkis ganda putri asal Denmark. Copyright: © Jane Barlow/PA Images via Getty Images
Kamilla Rytter Juhl dan Christinna Pedersen, pebulutangkis ganda putri asal Denmark.
Perjalanan Kamilla Rytter Juhl dan Christinna Pedersen

Sebelum bersatu sebagai pasangan ganda putri, Kamilla Rytter Juhl dan Christinna Pedersen adalah pebulutangkis ganda campuran Denmark.

Tetapi, karena tinggi badan, power serta kelebihan lainnya yang dimiliki dua eks pebulutangkis Denmark akhirnya membuat mereka memutuskan untuk bermain bersama di sektor ganda putri.

Berbagai prestasi telah diraih oleh mereka, salah satunya medali perunggu Olimpiade Rio 2016. Kamilla/Christinna juga menjadi ganda putri Eropa terakhir yang mampu bersaing dengan ganda putri Asia dalam kurun waktu 10 tahun terakhir.

Pada 2018 silam, Kamilla akhirnya menyatakan gantung raket lantaran tengah mengandung anak pertama. Dua tahun kemudian, pasangan sesama jenis Denmark itu kemudian meresmikan hubungannya dalam ikatan pernikahan.