FOOTBALL265.COM - Pasangan pebulutangkis ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, menutup kisah panjang mereka di Olimpiade 2020. Laga menghadapi tim Chinese Taipei disebut paling berkesan.
Sebagaimana diketahui, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melaju ke babak semifinal Olimpiade Tokyo 2020. Namun, duo andalan Indonesia harus pulang tanpa meraih medali.
Ahsan/Hendra kalah dari Lee Yang/Wang Chi Lin di semifinal, bahkan dengan skor cukup telak, 21-11, 21-10. Kekalahan juga menimpa mereka dalam laga perebutan medali perunggu.
Bagi Hendra Setiawan, kekalahan kontra Lee Yang/Wang Chin Lin adalah pengalaman yang paling berkesan selama Olimpiade Tokyo 2020.
"Kalau buat saya sih, yang paling berkesan lawan Chinese Taipei karena kalahnya jauh. Main long lob kalah, defence apalagi, tembus melulu ya. Benar-benar kalah semuanya," ucap Hendra dalam program Tektokan Ala Butet.
Hendra mengakui bahwa Lee/Wang memang memiliki perkembangan yang sangat bagus di sepanjang 2021, apalagi mereka masih muda dibandingkan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan yang notabene ialah senior.