1.8K
Jadi Ganda Campuran Kedua di Piala Sudirman, Rinov/Pitha Mengaku Siap Tempur
© INDOSPORT

Piala sudirman 2021
Tim Indonesia Bertolak ke Piala Sudirman
Rinov/Pitra bersama tim lainnya akan bertolak ke Vantaa, Finlandia pada hari ini, Selasa (21/09/21). Mereka akan terbang pukul 21.05 WIB dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta menggunakan pesawat Turkish Airlines dengan nomor penerbangan TK57 via Istanbul.
Pada edisi Piala Sudirman 2021 ini, tim Indonesia menargetkan bisa membawa pulang piala lambang supremasi bulutangkis tersebut. Dalam sejarahnya, Indonesia tercatat baru sekali merebut Piala Sudirman, yaitu pada tahun 1989.
Pada perhelatan Piala Sudirman sebelumnya, 2019 di Nanning, China, tim Indonesia hanya finish sebagai semifinalis. Juara Piala Sudirman diraih oleh China usai mengalahkan Jepang 3-0.