FOOTBALL265.COM – Mengganas! Fajar Alfian/Rian Ardianto sukses membawa tim Piala Thomas Indonesia unggul 2-0 kontra China dalam laga final kejuaraan bulutangkis Piala Thomas 2020.
Juara Korea Open 2019 itu berhasil mengalahkan ganda racikan baru asal China, He Ji Ting/Zhou Hao Dong, dengan skor 21-12, 21-19 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Minggu (17/10/21).
Pertandingan berjalan sengit sejak menit awal. Silih berganti poin didapat dari kedua pasangan yang masih mencari pola terbaik dalam pertemuan pertama mereka.
Hasilnya skor beberapa kali imbang, dari 1-1, 2-2, 3-3, 7-7. Sayangnya, service Rian dinyatakan fault oleh wasit yang membuat China unggul 7-8.
Tak ingin hilang fokus, Fajar/Rian berhasil meraih 4 poin beruntun dari hasil placing bola dan variasi pukulan yang dilakukan keduanya. Fajar/Rian unggul 11-8.
Unggul 4 angka, pelatih ganda putra Herry IP menginstruksikan agar Fajar/Rian selalu menjaga komunikasi. Hal itu pun langsung dijalankan Fajar/Rian di lapangan. Setelah interval set pertama, dropshot lurus Fajar membawa mereka unggul 12-8.
Komunikasi yang terjaga juga membuat Fajar/Rian tetap mendominasi permainan hingga menyudahi perlawanan set pertama dengan kemenangan di skor 21-12. Memasuki set kedua, China memimpin 4-7.
Kendati begitu, Fajar/Rian mampu menyusul hingga perolehan 11-10. Setelah interval set kedua, China menaikkan tempo serangan dan berbalik unggul 11-12 karena dropshot Rian menyangkut net.
Setelahnya permainan menjadi lebih sengit karena skor berjarak tipis 16-16. Beruntung, Fajar/Rian mampu menang 21-19.
Dengan demikian, hasil akhir pertandingan antara Fajar Alfian/Rian Ardianto dan He Ji Ting/Zhou Hao Dong adalah 21-12, 21-19 dalam durasi pertandingan selama 43 menit.