FOOTBALL265.COM – Ganda putra muda Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin melakukan persiapan khusus jelang hadapi sahabat sendiri, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan di laga bertajuk All Indonesian Semifinal di Hylo Open 2021.
Leo/Daniel sukses melenggang ke babak semifinal usai mengalahkan sang senior, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di perempat final Hylo Open 2021 dengan skor 22-20 dan 21-17, Sabtu (06/11/21) dini hari WIB.
Kemenangan pasangan berjuluk The Babies itu pun membuat mereka akan kembali berhadapan dengan rekan senegaranya sendiri Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.
Pramudya/Yeremia melangkah mulus ke babak semifinal dengan menaklukkan seniornya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang merupakan unggulan kelima dalam dua game, 21-11, 25-23.
Akan berhadapan dengan sahabat sekaligus sesama ganda putra muda Indonesia pun membuat Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin melakukan sejumlah persiapan khusus.
Yakni mengevaluasi penampilannya di babak sebelumnya, demi bisa meraih satu tiket babak final pertamanya di ajang level senior.
“Persiapan besok lawan Pramudya/Yeremia adalah mengevaluasi semua hal di pertandingan tadi lalu mencoba lebih baik besok,” kata Daniel Marthin, dilansir dari laman resmi PB Djarum.
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin memang telah menunjukkan performa apik sepanjang digelarnya ajang Hylo Open 2021 sejak Selasa (02/11/21).