FOOTBALL265.COM - Pebulutangkis ganda putra, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berhasil melenggang ke final SimInvest Indonesia Open 2021.
Hal ini dipastikan setelah Marcus Gideon/Kevin Sanjaya membekuk wakil India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty di babak semifinal, skor 21-16, 21-18, Sabtu (27/11/21).
Bermain di Bali International Convention Center, Kevin/Marcus sangat percaya diri. Keduanya pun memastikan melaju ke final turnamen major empat kali beruntun.
Mengawali game pertama, Kevin/Marcus memang sempat tertinggal, tapi langsung meraih lima poin beruntun dari Rankireddy/Shetty, sehingga unggul 8-3.
Rankireddy/Shetty sejatinya bisa memberikan perlawanan, namun pukulan Kevin Sanjaya sangat cepat seperti kilat yang menyambar wakil India, hingga tidak bisa dikembalikan.
Setelah unggul interval 11-6, Marcus/Kevin semakin tidak terbendung, sementara Rankireddy/Shetty semakin tertekan dan gagal melakukan pengembalian shuttlecock.
Pebulutangkis Indonesia, Kevin Sanjaya juga beberapa kali gagal melakukan servis dan bola terus membentur net. Namun, kegagalan itu langsung ia balas dengan smash berkelas.
Beberapa error juga dilakukan oleh Marcus Gideon di pertengahan game pertama. Bola kerap keluar lapangan, membuat poin untuk tim lawan.
Beruntung, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon bisa menutup game pertama semifinal Indonesia Open 2021 dengan keunggulan 21-16 atas Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.