Jonatan Christie Akhirnya Negatif Covid-19, Langsung Bertolak ke All England

Senin, 14 Maret 2022 12:24 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
© Humas PBSI
Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon berfoto di podium dengan menunjukan trophy All England 2018. Copyright: © Humas PBSI
Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon berfoto di podium dengan menunjukan trophy All England 2018.
Kekuatan Penuh di All England 2022

Indonesia menurunkan para pebulutangkis terbaiknya untuk gelaran All England 2022.

Di antaranya, Kevin Sanjaya Sukamuljo, Marcus Fernaldi Gideon, Hendra Setiawan, Mohammad Ahsan, Leo Rolly Carnando, Daniel Marthin, Gregoria Mariska Tunjung, dll.

Kekuatan Garuda akan bertambah solid dengan bergabungnya Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Shesar Hiren Rhustavito dkk, usai dari German Open.

Mereka akan bahu membahu untuk merebut gelar juara dalam ajang bulutangkis tertua ini, yang akan berlangsung di Birmingham, pada tanggal 16-20 Maret 2022 mendatang.